Senin, 07 Maret 2016

Apakah Pernikahan Kristen itu?

Pernikahan Kristen adalah sebuah jalan di mana dua orang "melalui janji mereka di hadirat Tuhan dan di hadapan jemaat mengikatkan diri mereka masing-masing satu kepada yang lainnya sebagai suami dan istri". Sekarang bukan lagi pendeta yang "menyatakan" bahwa mereka adalah suami dan istri. Sebagai gantinya, keluarga dan teman-teman juga diundang untuk bergabung bersama sebagai saksi-saksi atas janji dan komitmen Anda.

  Pada saat Anda merencanakan tidak hanya sekedar kebaktian pernikahan, melainkan hidup pernikahan bersama, maka Anda harus mempertimbangkan sifat kristiani dari komitmen yang Anda lakukan satu kepada yang lain itu. Pastikanlah bahwa pernikahan gerejawi Anda tidak hanya merupakan sebuah upacara catatan sipil dengan Tuhan sebagai embel-embelnya.

  Pernikahan gerejawi adalah sebuah kebaktian penyembahan dimana Tuhan menjadi pusat dan yang dipuji. Kasih Anda memang penting, tetapi itu hanya merupakan cerminan dari kasih Tuhan. Dengan demikian kebaktian pernikahan Anda bukan hanya sekedar menunjukkan kasih Anda, melainkan harus menunjukkan kasih Tuhan dengan cara-cara yang khusus dan kongkret.


Semoga artikel Apakah Pernikahan Kristen itu? bermanfaat bagi Anda. Jika kamu suka dengan artikel Apakah Pernikahan Kristen itu? ini, like dan bagikan ketemanmu.

Posting Komentar

Cincin Nikah Berlian - All Right Reserved.Powered Edit by : cincin kawin